Kumohon

7:53 AM



Belum pernah aku merasa seberuntung ini
Menjadi seseorang hanya karena dicintai seseorang
Kini, setelah aku memilikinya, bahagia seperti lahir dalam bentuk-bentuk sederhana

Bersamamu, aku tidak ingin tinggal sebagai pendampingmu saja

Lebih dari itu

Aku ingin menjadi teman tumbuh yang baik, untuk apa pun mimpi-mimpi di masa depanmu nanti

Dan ingin rasanya aku berteriak

Tuhan, untuk hal ini, kumohon, jangan mintakan kembali

Biarkan aku saja yang menjaga dirinya, dan aku akan berhati-hati




Azifah Najwa
Yogyakarta, 10 November 2019

You Might Also Like

0 komentar