Ramadhan Day-15
6:37 AM
Tidak banyak yang tahu tentang perjuanganmu, tidak banyak yang mengerti tentang perjalanan dan upayamu untuk melaluinya selama ini. Jangan khawatir sebab itu sama sekali tidak mengurangi nilai dirimu, sama sekali tidak membuat perjuanganmu sia-sia.
Bil, kayaknya kamu ga ada capeknya ya? Ngerjain ini-itu, lanjut S2, hak paten. Tau-tau abis ini kamu lanjut kuliah di negeri mana. Ah engga, tiba-tiba hafalanmu jadi 10 juz jangan-jangan.
___________________________________________________
"Keracaa keong keraca keooong.....," terdengar suara seorang anak yang mungkin usianya baru 10 tahun melawan derasnya hujan. Sesosok anak yang pada usia yang sama aku menghabiskan waktu soreku untuk mengaji di TPQ 4 kali seminggu dan sisanya aku gunakan bermain, tapi dia? Menjajakan jualannya dari perumahan ke perumahan, "Rumahnya di mana, Dek?," tanyaku suatu waktu. "Deket stasiun mba." Cukup jauh dari kosku, bahkan aku pernah ketinggalan kereta yang jika ditempuh dengan sepeda motor membutuhkan waktu 10 menit, dengan kecepatan 70 km/jam, dengan menerobos lampu merah. Lalu apa yang membuat kakinya kuat melangkah sejauh ini? Menembus hujan Purwokerto yang derasnya acap kali membuat kita malas keluar kosan meski ada jas hujan.
___________________________________________________
Itu hanya satu dari sekian banyak kisah atau cerita yang kita tahu. Apakah nampak berat? Apakah nampak bahwa ujian kita masih lebih besar dari yang lain? Dari kisah-kisah orang yang aku jumpai selama melakukan perjalanan they are strong for a reason, iya sebuah alasan. Entah karena orang tua, entah karena orang yang dicintai, entah karena anak-anak kita, alasan itu yang menjadikan impossible menjadi possible, yang menjadikan hal yang berat dapat di jalani, sesuatu yang sulit dapat diatasi. Menjadikan ridha Allah motivasi, bukankah itu sebaik-baik nawaitu?
Coba ditengok lagi, jika kita masih berat menyelesaikan tugas-tugas kita, bisa jadi karena kita tidak punya alasan, tidak usah dibuat-buat, bahasa tubuhmu lebih jujur menjawabnya :)
Hampir lewat tengah malam
Purwokerto, 10 Juni 2017
Azifah Najwa
0 komentar